Liburan Di Balikpapan Ke Pantai Lamaru



Akhirnya selesai juga liburanku di Kota Balikpapan. Balikpapan merupakan kota yang cukup bersih, karena jalannannya terlihat bebas dari sampah-sampah yang dapat merusak pemandangan. Balikpapan sendiri terletak diantara 1'LS-1,5'LS dan 116,5'BT-117'BT. Terdiri dari 5 Kecamatan dan berbatasan dengan kota Samarinda, Kabupaten Kutai Kertanegara, Selat Makassar, dan Kabupaten Pasir. Luas wilayah Kota Balikpapan kurang lebih 503.306 Km2.
Selama di Balikpapan saya mengunjungi salah satu tempat wisata favorit yaitu pantai lamaru. Pantai Lamuru merupakan pantai yang cukup bersih dengan pasir putihnya nan indah yang terletak di sebelah timur pantai Manggar Segara Sari. Pantai Lamaru merupakan pilihan lain dari wisata favorit selain pantai manggar. Di sana juga di sediakan penyewaan tikar, banana boat, pelampung, selain itu juga terdapat warung-warung untuk anda melepas lelah dengan makan atau minum. Biaya masuk kemaren waktu libur buat satu mobil Cuma 15.000, tapi klo hari biasa kayanya 15 ribu uang masuk untuk bus. Sedangkan untuk mobil biasa akan lebih murah. Kekurangan Di pantai ini yaitu jalan menuju pantai yang sangat-sangat bergelombang alias rusak. Jadi waktu mau menuju ke pantai kita akan merasakan gelombang darat yang cukup besar dan jarak sekitar 300 m (ga ngitung sih tapi lama juga kira-kira 15 menit, soalnya bergelombang banget jalannya). Sedangkan untuk pantai manggar sendiri karena dikelola oleh PEMDA (kata paman gue nih, gue juga kaga tau), jadi jalanya pke aspal dan cukup dekat dari jalan utama. Tapi kekurangannya Klo liburan di jamin macet alias antrian panjang banget klo ga mau ngantri pagi-pagi datangnya.
Sekian info liburan gue selama hari lebaran kemaren….

Nb: gara-gara keasyikan maen ombak sampai-sampai gue lupa photo-photo. Hikzzz.


Artikel Terkait



Share your views...

1 Respones to "Liburan Di Balikpapan Ke Pantai Lamaru"

Anonim mengatakan...

manggar memang bagus dan di kelola dengan baik sedangkan untuk pantai lemaru juga dalam tahap yg sama tettapi sedang dalam proses.....salam kenal dari aku yan anak balikpapan


20 April 2011 pukul 00.08

Posting Komentar

 

My site

Komen Terbaru

© 2010 Nationalinks All Rights Reserved Thesis WordPress Theme Converted into Blogger Template by Hack Tutors.info